Warga Cupak Tangah Pauh Kota Padang Geger, Sosok Mayat Pria Ditemukan di Aliran Sungai Irigasi

    Warga Cupak Tangah Pauh Kota Padang Geger, Sosok Mayat Pria Ditemukan di Aliran Sungai Irigasi

    PADANG, - Warga Kelurahan Cupak Tangah, Kecamatan Pauh dihebohkan dengan adanya penemuan mayat seorang pria tanpa celana tersangkut dialiran Sungai Irigasi, pada Jumat 3 Mei 2022.

    Kapolsek Pauh AKP Muzhendri mengatakan sesosok mayat tersebut diketahui berinisial Y (68 tahun) warga Kelurahan Kapalo Koto, Kecamatan Pauh, Kota Padang.

    "Mayat pria itu pertama kali ditemukan warga sekira pukul 08.30 WIB saat hendak menuju kandang sapi, lalu di aliran irigasi melihat adanya mayat tersebut dan langsung memberitahukan warga serta Polsek Pauh, " ujar AKP Muzhendri kepada wartawan.

    Ia menjelaskan menurut keterangan dari saksi-saksi korban tersebut diketahui mempunyai riwayat penyakit struk yang sebelum ditemukan sedang mandi-mandi di sungai.

    "Erlaini (52 tahun) saudara korban itu mengatakan bahwa mayat tersebut adalah saudara kandungnya yang mempunyai penyakit stroke dan ada juga saksi yang melihat korban mandi-mandi di aliran sungai irigasi yang berjarak ±150 m dari lokasi penemuan mayat korban tersebut, pada pukul 05.30, " katanya.

    Mayat tersebut dievakuasi langsung oleh personil Polsek Pauh bersama Tim identifikasi Polresta Padang dan dibawa ke RS Bhayangkara untuk proses penyelidikan.

    "Pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi atau visum dengan membuat surat pernyataan yang dibubuhi tanda tangan dan selanjutnya pihak Polsek Pauh menyerahkan jenazah korban kepada pihak keluarganya guna untuk dimakamkan, " ujarnya.(**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Keinginan Rujuk Ditolak Istri Siri, Pria...

    Artikel Berikutnya

    Payakumbuh Bersiap Gelar Galanggang Silek...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kepengurusan KAN Lubuk Kilangan Dikukuhkan, Wako Hendri Septa: Mari Bersinergi Membangun Nagari
    Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariansyah dan Rektor Universitas Islam Riau, Menandatangani Memorandum of Understanding
    Kerusakan Bahu Jalan Pertigaan Kompi Cubadak Mentawai Kota Pariaman Bahayakan Pengendara
    Terdakwa Kasus Korupsi Lahan Tol Padang – Pekanbaru Divonis Bebas
    Enam Anggota DPRD Padang dari 4 Fraksi Setujui Interpelasi Wali Kota

    Tags