Tak Ada Anggaran, Perbaikan Halte Rusak di Kota Pariaman Ditunda Hingga Tahun Depan

    Tak Ada Anggaran, Perbaikan Halte Rusak di Kota Pariaman Ditunda Hingga Tahun Depan

    PARIAMAN, - Perbaikan Halte yang rusak di Kota Pariaman, diundur tahun depan 2023, karena sekarang tak ada anggaran. "Pengajuan anggaran ada, tersekat dana tak ada, " jelas Kepala Dinas Perhubungan Kota Pariaman, Afwandi menjawab wartawan, Selasa (15/3-2022).

    Memang fasilitas umum tersebut sudah banyak yang mengalami kerusakan, bahkan ada yang sudah menahun.

    Kerusakan itu berada pada atap yang sudah pecah dan berlubang - lubang, bahkan ada yang sudah tak beratap karena pecah.

    Salah satu kerusakan halte yang tampak secara kasat mata tak jauh dari pintu masuk kantor balaikota Pariaman.

    Kain terpal yang sudah robek dan melambai-lambai di tiup angin, dengan atap halte yang sudah menganga.

    Kondisi itu dapat terlihat dan menjadi pemandangan keseharian di jalur jalan yang ramai tersebut.

    Kerusakan halte itu sudah terlihat sejak setahun yang lalu dan sampai kini masih belum teratasi, bahkan semakin parah.

    Pengguna halte dengan atap yang telah rusak itu, kalau hari panas kepanasan dan jika hujan kehujanan.

    DI kota Pariaman ada sekitar 30 halte, tersebar diberbagai lokasi sebahagian besar mengalami kerusakan dan menunggu perbaikan. (*)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Resahkan Masyarakat; Judi Sabung Ayam di...

    Artikel Berikutnya

    Sijunjung Gempar Lagi; Pria Muda Ditemukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kepengurusan KAN Lubuk Kilangan Dikukuhkan, Wako Hendri Septa: Mari Bersinergi Membangun Nagari
    Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariansyah dan Rektor Universitas Islam Riau, Menandatangani Memorandum of Understanding
    Kerusakan Bahu Jalan Pertigaan Kompi Cubadak Mentawai Kota Pariaman Bahayakan Pengendara
    Terdakwa Kasus Korupsi Lahan Tol Padang – Pekanbaru Divonis Bebas
    Enam Anggota DPRD Padang dari 4 Fraksi Setujui Interpelasi Wali Kota

    Tags